Kodim 0407 Kota Bengkulu Melaksanakan Program Rehab Rumah Tak Layak Huni.

oleh -1338 Dilihat

Di pelukan Komandan Kodim 0407/Kota Bengkulu, Ibu Dahlia menangis haru karena impiannya untuk memiliki rumah yang layak huni akhirnya terwujud.

Proses perobohan rumah tersebut dilakukan dengan cepat dan efisien oleh anggota TNI. Setelah rumah lama dirobohkan, mereka segera memulai pembangunan rumah baru yang lebih layak huni. Proses pembangunan rumah ini melibatkan berbagai pihak, termasuk partisipasi dari masyarakat setempat yang turut membantu dalam pekerjaan konstruksi.

Komandan Kodim 0407/Kota Bengkulu menyampaikan bahwa program ini adalah bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat. “Kami berharap dengan adanya rumah baru yang layak huni, Ibu Dahlia dan keluarganya dapat hidup lebih nyaman dan aman,” ujar beliau.

Program Rehab RTLH ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan,dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak sangat penting untuk kesuksesan program ini.

Dengan semangat gotong royong, TNI dan masyarakat bersama-sama berupaya menciptakan lingkungan yang lebih baik dan sejahtera.*** Rls. ( Budi ).