Pada kesempatan itu Nurlia juga menyampaikan pihaknya menyiapkan 5 ribu paket takjil gratis yang dibagikan setiap hari di lokasi Berendo Ramadhan kepada masyarakat/pengendara hingga tanggal 25 Maret, dimana setiap hari dibagikan 500 takjil. “Untuk takjil hari ini kita siapkan 400 dan 100 kita sebar ke pengendara di jalan
Pj. Walikota Bengkulu Arif Gunadi memberikan apresiasi kepada dinas koperasi dan UKM yang sudah melaksanakan kegiatan tersebut.M
udah-mudahan dengan adanya Berendo Ramadhan ini menjadi salah satu pilihan masyarakat utk membeli kuliner berbuka puasa sehingga UMKM kita bisa menjual produk-produk kulinernya sehingga bisa menambah penghasilan bagi UMKM di Kota Bengkulu,” ujar Arif.
Usai menyampaikan sambutan dan menggunting pita tanda diresmikannya Berendo Ramadhan, Arif langsung mebagi-bagikan takjil gratis kepada masyarakat dan pengendara yang melintas. Hanya dalam waktu 10 menit, 500 takjil gratis habis dibagi-bagikan. * ( Bdr )