Gubernur Rohidin. Melantik Dewan Pengawas, Hakim dan Panitera MTQ XXXVI Provinsi Bengkulu Resmi Dilantik.

oleh -998 Dilihat

Bengkulu – eksisberita com. Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah melantik Dewan Pengawas, Hakim dan Panitera Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXVI Provinsi Bengkulu, di Kantor Bupati Bengkulu Utara, Rabu (5/6).

Pelantikan ini dihadiri Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Bengkulu Isnan Fajri, Ketua Harian LPTQ Provinsi Bengkulu Hamka Sabri, Bupati Bengkulu Utara Mian, Kanwil Kemenag provinsi dan Kabupaten Bengkulu Utara serta pejabat Pemprov dan Kabupaten Bengkulu Utara.

Susunan Dewan Pengawas, Hakim dan Panitera MTQ ke-36 Provinsi Bengkulu Tahun 2024 di Kabupaten Bengkulu Utara, terdiri dari Dewan Pengawas yang diketuai H. Arsan Suryani Ibrahim, S.Ag, M.HI, Sekretaris Drs. H. Syaifullah.

Kemudian, untuk Pimpinan Dewan Hakim diketuai Dr. H. Abdullah Munir, M.Pd dan Sekretaris Dr. H. Khoiruman, M. Pd.I. Keduanya merupakan LPTQ Provinsi Bengkulu.

Sementara itu, Ketua Mejelis Hakim dan Anggota berjumlah 31 orang untuk berbagai lomba. Di antaranya tilawah, hafalan Al-Qur’an, cabang fahmil Al-Qur’an, kaligrafi, karya tulis ilmiah Alquran, syarhil Qur’an, maupun hafalan hadits.

Dalam amanahnya, Gubernur Rohidin mengatakan bahwa prosesi dalam satu perlombaan telah dilaksanakan, sebagai legalisasi dari seluruh cabang lomba dengan standar yang telah ditetapkan agar apa yang dihasilkan dalam level ini tidak senjang.