Doni Swabuana Resmi Menjabat Pelaksana Tugas Sekda Kabupaten Lebong.

oleh -645 Dilihat

Bengkulu – eksisberita.com

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah, menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan Doni Swabuana sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lebong di Gedung Pola, Provinsi Bengkulu, pada Senin (30/9).

Penyerahan SK ini dihadiri oleh Sekda Provinsi, Plt Bupati Lebong, serta seluruh Kepala OPD di lingkungan Pemda Provinsi Bengkulu.

Dalam sambutannya, Plt Gubernur Rosjonsyah menyampaikan harapannya agar momentum ini menjadi semangat baru dan menjadi estafet kepemimpinan bagi Pemerintah Kabupaten Lebong dalam mewujudkan Lebong yang bahagia dan sejahtera.