HUT ke-79 RI di Bengkulu: Perayaan Meriah dan Pengalaman Berkesan dari Peserta.

oleh -858 Dilihat

Bengkulu – eksisberita.com

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu mencatat keberhasilan gemilang dalam penyelenggaraan upacara detik-detik proklamasi Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia pada tahun 2024.

Keberhasilan ini sangat mengesankan, tidak hanya bagi pemerintah daerah tetapi juga bagi para peserta. Salah satunya, Gina, siswa SMA Negeri 2 Bengkulu, membagikan pengalamannya dengan penuh semangat.

“Alhamdulillah, upacara tahun ini sangat sukses dan benar-benar mengesankan. Salah satu hal yang paling berkesan bagi kami adalah keramahan Bapak Gubernur,” kisah Gina, 17/08/2024.

“Beliau dengan senang hati meluangkan waktu untuk berfoto bersama kami, yang tentu saja menambah kebahagiaan kami. Momen tersebut memberikan kesan mendalam, karena kami merasa dihargai dan diterima dengan hangat.”

Ia juga mengatakan, bahwa upacara tahun ini tidak hanya sekadar merayakan kemerdekaan, tetapi juga merupakan cerminan dari sinergi antara pemerintah dan masyarakat.